Gempa bumi berkuatan magnitudo 7,2 mengguncang wilayah Nias. Gempa berpusat di 141 km Barat Daya Nias Barat - Sumatera Utara.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitternya @infoBMKG menyebutkan gempa terjadi pukul 13.33 WIB dengan kedalaman 19 KM.
BMKG memastikan gempa dengan kekuatan relatif besar itu tidak berpotensi tsunami.
Meski warga sempat dilanda kepanikan dan lari berhamburan keluar rumah, namun wilayah Nias Selatan, dan Nias Utara, dilaporkan aman.
"Iya kami sempat berlari keluar rumah sampai kursi yang kami susun di rumah berjatuhan, namun tidak ada bangunan yang roboh apalagi korban jiwa tidak ada," kata Irmawati Zebua, (32) warga Desa Himbosi, Kecamatan Sitöluori, Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara, Jumat (14/05/2021).
"Untuk Gunungsitoli, sejauh ini belum kita ketahui kerusakan atau korban jiwa , namun kita tadi sempat panik dan berlari keluar rumah karena ketakutan. Mudah-mudahan saja tidak ada lagi gempa susulan ," timpal Tety Hertawathi warga Kota Gunungsitoli.
Tidak ada komentar:
Tulis komentar